ZAPIN KOTE

Provinsi Kepulauan Riau
Komunal Ekspresi Budaya Tradisional
Jenis Verbal Tekstual
Sub Jenis Tarian;
Kustodian (Masyarakat yang Memelihara) Sanggar Sri Mahkote
Alias
Pelapor IKA SARTIKA, AMK
Uraian Singkat

Masuknya ajaran agama Islam di alam Melayu bukan saja membawa perubahan dalam segi ajaran agama tetapi juga kebudayaan. Pengaruh kebudayaan Arab turut mempengaruhi kebudayaan Melayu seperti penggunaan aksara, bahasa, seni, dan gelar kepada raja. Hal ini dikarenakan ajaran Islam berhubungan erat dengan kebudayaan Arab dan bermula dari wilayah Arab. Seni tari zapin termasuk seni budaya yang dibawa oleh orang-orang Islam dari wilayah Arab ke alam Melayu. Para pendakwah, pedagang atau pun mereka yang mempunyai tujuan tertentu dari timur tengah mempunyai peran penting dalam masuknya seni tari zapin ke bandar-bandar perdagangan dan pusat kerajaan di alam Melayu. Seni tari zapin yang dibawa oleh orang-orang dari timur tengah kemudian mendapatkan tempat di hati orang-orang Melayu dan selanjutnya berkembang pesat ditengah-tengah masyarakat. Seni tari zapin yang di alam Melayu kemudian dikembangkan lagi sesuai dengan ide-ide atau pun selera lokal yang dihasilkan dalam bentuk gerak langkah dan iringan lagu-lagu hasil karya cipta seniman Melayu.

Gambar picture
Sumber / link http://kikomunal-indonesia.dgip.go.id/jenis/5/ekspresi-budaya-tradisional/4543/A